Kamis, 18 Juni 2015

Tak kenal maka Ta’aruf

Assalamualaykum wr.wb


Hallo, semangat pagi , Dabroye Utra, kak dela ?[1]
Blog ini adalah blog kesekian yang sudah saya buat dan semoga berhasil survive!  Soalnya blog lainnya sudah pada saya delete hehe. Why? Karna jarang saya beri asupan nutrisi alias tulisan jadi ndak sehat (baca :  kosong, jarang update). So, daripada “ngriwuhi” mending saya buat yang baru dengan semangat baru tentunya!
Blog ini sengaja saya buat Bertepatan dengan hari puasa pertama bulan romadhon 1436 H , hari kamis 18 juni 2015. Kenapa saya buat pas puasa pertama? Karena saya ingin, momentum romadhon kali ini menjadi titik balik kehidupan saya. Ketika selama ini saya terlena dengan waktu luang, kesehatan cukup , kemalasan dan comfort zone, saya ingin hidup saya bisa lebih bermanfaat dan berarti. Dengan bibit Semangat mencapai kemenangan fitri, semoga tumbuh dan berkembang semangat semangat kebermanfaatan lainnya.
Tak kenal maka Ta’aruf, perkenalkan  Nama saya Setya . so simple bukan hehe. Sekarang saya sedang  menimba air pengetahuan di salah satu perguruan tinggi terbaik di timur jawa dwipa. Mohon doanya agar air pengetahuan yang saya timba bisa bermanfaat untuk diri dan masyarakat, juga blog pribadi ini dapat terus menjadi sarana untuk meningkatkan kualitas diri. Tidak hanya menjadi cepukha[2]
Spasiba balshoi, Zhelayu uspekha![3]


Wassalamualaykum Wr.Wb

With love - Setya 



[1] selamat pagi, apa kabar? -russian
[2] Bualan kosong
[3] Terimakasih banyak, semoga sukses!